Italia Harus Sudah Beri Kesempatan pada Donnarumma

Hal tersebut dituturkan oleh salah seorang Mantan pelatih Napoli Ottavio Bianchi, dia merasa sangat yakin rencana suksesi perlu dilakukan bersama untuk kiper Juventus Gianluigi Buffon, dengan cara memberikan Donnarumma kesempatan bermain lebih banyak.

Italia%20Harus%20Sudah%20Beri%20Kesempatan%20pada%20Donnarumma.jpg

Tim Nasional Italia dinilai sudah saatnya untuk mulai memperkenalkan kiper AC Milan Gianluigi Donnarumma dengan memberikan penjaga gawang berusia 18 tahun tersebut banyak kesempatan bermain di pentas Internasional. Sebagaimana diketahui, saat ini, Gli Azzuri besutan Giampiero Ventura memang masih mengandalkan buffon dalam dua laga terakhir kualifikasi Piala Dunia 2018.

Sementara, Donnarumma yang memulai debutnya di level professional bersama AC Milan sejatinya telah dipercaya mengisi posisi kiper utama tim, menggeser Diego Lopez dan Christian Abbiati. Ia juga menjadi kiper termuda yang pernah memperkuat timnas Italia, saat Azzurri kalah 3-1 di tangan Prancis dalam pertandingan ujicoba bulan september kemarin.

"Saya rasa, saat ini, bukanlah waktu yang terlalu dini untuk kita memikirkan tentang kehidupan setelah Buffon. Ada beberapa pertandingan mudah dan Anda harus memikirkan tentang masa depan, Buffon adalah Buffon, dan dia bakal tetap menjadi sosok panutan yang hebat, tapi usianya yang menjadi masalah. Ada kesempatan untuk memberi kepada yang lain peluang tampil di sejumlah pertandingan internasional."

"Kita harus melihat masa sekarang dan masa depan, bukan apa yang sudah terjadi di masa lalu. Di lapangan, mereka melihat dia setiap hari. Kalau ada pemain berusia 16-17-18 tahun tampil lebih bagus dari pemain berusia 40 tahun, maka tidak bisa diterima jika mereka tidak mendapatkan jatah bermain yang cukup”

"Kami tidak harus terus memikirkan tentang bagaimana yang terjadi di Ruang ganti. Kalau kita mengikuti konspirasi, pelatih menciptakan masalah jika ia meninggalkan pemain veteran, kemudian kita tidak bisa mengembangkan bagaimana perkembangan sepakbola”

"Lantas, apakah Donnarumma bakal mampu menggeser Buffon di Timnas? Di Milan, ia banyak menunjukkan dan menampilkan karakter. Kalau kita ingin bekerja dengan pikiran masa depan, kita harus memikirkan tentang opsi bagi seorang pemain besar dan hebat seperti Buffon." ujar Bianchi kepada Radio Radio.

Unless otherwise stated, the content of this page is licensed under Creative Commons Attribution-ShareAlike 3.0 License